Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data

Halo, saya kembali lagi untuk nulis blog ini, sebetulnya ide untuk membuat artikel mengenai Mini Windows 7 ini sudah ada dari dulu, namun sekali lagi karena saya sibuk (baca: malas) jadi ahirnya terbengkalai sampai saat ini, hehe. Tanpa basa basi mari kita simak ulasan mengenai Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data, dibawah ini

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data


Okeh, artikel ini berdasarkan pengalaman saya pribadi sebagai seorang teknisi komputer, ada beberapa kondisi yang menyebabkan sistem operasi tidak bisa berjalan dengan normal, bisa diakibatkan oleh virus, BSOD, ataupun beberapa kondisi lainnya, dan dalam beberapa kasus sebelum kita meng-install sistem operasi ada beberapa user yang datanya ingin dibackup terlebih dahulu ke drive lain sebelum diinstall ulang, sedangkan data yang dimaksud berada di partisi C atau partisi sistem. Bila kondisi sistem operasi nya baik-baik saja, langkah untuk backup data bisa dilakukan dengan mudah, namun bagaimana apabila sistem operasi tersebut rusak, dalam artian kita tidak bisa masuk ke dalam sistem operasi dikarenakan oleh satu dan lain hal dan tidak bisa melakukan backup data yang diinginkan user tersebut?
Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
BSOD, kamu gak bisa masuk ke Windows untuk backup data
Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Virus sialan yang mengganggu proses berjalan sistem operasi
atau yang paling parah seperti gambar dibawah ini
Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Missing Opering System
Untuk solusi kasus di atas sebelum memutuskan untuk merelakan data yang tersimpan di drive C saya menggunakan Mini Windows 7. Mini Windows 7 tersebut tidak perlu kita install sebagaimana kita menginstall sebuah sistem operasi, namun Mini Windows 7 dijalankan secara portable dengan media Flash Disk atau DVD, Mini Windows 7 itu sendiri sama layaknya kita menginstall secara utuh sebuah sistem operasi, dari segi fungsi pun sama, namun sekali lagi Mini Windows 7 ini tidak perlu kita install karena dijalankan secara penuh melalui Flash Disk ataupun kepingan DVD. 

Karena Mini Windows 7 tidak perlu kita install otomatis kita tidak menghapus partisi C yang ada di komputer tersebut jadi kita bisa melakukan proses backup data dengan aman tanpa harus takut ada beberapa data dalam partisi C yang diubah. Oya untuk Mini Windows 7 ini biasanya terdapat dalam paket Rescue DVD Hirens Boot, saya menggunakan Hirens BootCD 2012 Rebuild By DLC v1.0. Untuk artikel ini pun saya menggunakan versi hirens tersebut. Edit: setelah nyari-nyari link nya ternyata udah banyak yang koid link Hirens BootCD 2012 Rebuild By DLC v1.0 jadi saya ganti link menggunakan Ultimate DLCD Boot 2014 v2.1, fungsi tetap sama silahkan Download Ultimate DLCD Boot 2014 v2.1 >>Disini<<

Dibawah ini saya jelaskan langkah-langkah untuk menggunakan Mini Windows 7 ini, eh bentar-bentar pada bisa ga nih bikin Bootable USB Hiren nya? Kalo ada yang belum bisa, cek dimari cara Bikin Hiren's Boot CD Booting Lewat Flash Disk Yuk ! :D  

langkah-langkah penggunaan Mini Windows 7

  • Siapkan flash disk yang sudah ada Hirens BootCD 2012 Rebuild By DLC v1.0
  • Atur booting di BIOS untuk boot pertama di arahkan ke flashdisk
  • Akan muncul menu seperti dibawah ini

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Menu Utama
  • Pilih Mini Windows 7

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Pilih Mini Windows 7
  • Tunggu sesaat sampai sukses booting dan masuk ke tampilan desktop mini windows 7

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Proses Booting ke Mini Windows 7
  • Taraaa Mini Windows 7 sudah sukses booting dan bisa digunakan, silahkan backup data penting yang ada di Drive C dengan masuk ke Windows Explorer dan copy-paste ke drive lain.

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Tampilan Desktop Mini Windows 7
Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data
Segera Backup Data Penting Dari Drive C

Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data

Sekian artikel mengenai Download Mini Windows 7, Sistem Operasi Darurat Untuk Backup Data semoga bisa bermanfaat untuk semua pengunjung blog saya. Silahkan baca-naca juga artikel bermanfaat dari saya yang lainnya di related post dibawah ini.
LihatTutupKomentar